TANJUNGPINANG- Saat ini BLUD UPTD SPAM Dinas PUPR Kota Tanjungpinang mempunyai sambungan rumah yang sudah melayani sebanyak 1919 sambungan rumah (SR) dan mempunyai 3 unit depot air.
LIDIKNEWS.CO.ID- BLUD UPTD SPAM PUPR Kota Tanjungpinang semoga bersinergi dengan Pemko Tanjungpinang dan Pemprov Kepri serta Pemerintah Pusat, supaya dapat memenuhi layanan pelayanan dasar pemerintah untuk memenuhi kecukupan kebutuhan air bagi masyarakat Kota Tanjungpinang, ujar Kepala BLUD UPTD SPAM PUPR Kota Tanjungpinang Heri Jumeiri. Selasa 27 April 2021.
Kepala BLUD UPTD SPAM PUPR Kota Tanjungpinang Heri Jumeiri berharap semoga BLUD UPTD SPAM PUPR Kota Tanjungpinang mendapat support dari berbagai pihak, untuk membantu memenuhi kebutuhan bahan Chemical, Biaya Sumber Energi Listrik, Sumber Daya Manusia yang memiliki Qualifikasi, serta pemeliharaan terhadap seluruh asset yang telah terbangun guna kelangsungan pelayanan penyediaan air minum di Kota Tanjungpinang.
Kota Tanjungpinang merupakan Ibu Kota Provinsi Kepri, mudah-mudahan Pemko Tanjungpinang dan Pemprov Kepri memfasilitasi BLUD UPTD SPAM PUPR Kota Tanjungpinang juga dapat memenuhi kebutuhan energi air bagi wilayah FTZ guna menarik minat Investor ke Kota Tanjungpinang, tutup Heri Jumeiri.
Sumber : rais
Discussion about this post