NATUNA – Demi menjaga kondusivitas, Kepolisian Sektor (Polsek) Bunguran Timur melaksanakan pengamanan dan monitoring pada perayaan Cap Go Meh di Klenteng Fu The Chi, Kampung Tua Penagi, Kelurahan Batu Hitam, pada Rabu, 12 Februari 2025.
LIDIKNEWS.CO.ID – Kapolres Natuna, AKBP Nanang Budi Santosa, S.I.K, melalui Kapolsek Bunguran Timur, AKP Asril, menyatakan bahwa pengamanan ini sebagai bentuk antisipasi dan memastikan tidak ada gangguan selama perayaan berlangsung.
“Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban agar masyarakat dapat merayakan Cap Go Meh dengan aman, nyaman, tenang, dan gembira,” ujarnya.
Warga setempat mengapresiasi kehadiran personil Polsek Bunguran Timur di lokasi perayaan. Mereka merasa lebih nyaman dan terlindungi selama mengikuti rangkaian acara.
Perayaan Cap Go Meh di lokasi itu berlangsung lancar dan penuh sukacita, mencerminkan kerukunan dan kebersamaan masyarakat setempat.
“Harapannya, pengamanan pada perayaan Cap Go Meh menjadi momentum untuk mempererat tali persaudaraan. Juga demi menjaga harmoni sosial di tengah masyarakat,” tutup AKP Asril.
Perayaan Cap Go Meh merupakan bagian dari rangkaian peringatan Tahun Baru Imlek. Kegiatan berlangsung dari pukul 18.30 hingga 19.30 WIB. Selain kegiatan utama, juga diadakan berbagai kegiatan hiburan yang meriah dan penuh kebersamaan.
Sumber: r/red
Discussion about this post