Tanjungpinang (Kepri), Lidiknews.co.id– Club Senam Jantung Sehat RHF Tanjungpinang Timur gelar buka bersama bulan Ramadhan 1439 H, dengan tema, “Merajut Kebersamaan, Menjalin Silatulrahmi Antar Sesama,” di D’NEN KITCHEN, di Jl. Hanjoyo Putro Km 8 Atas, Tanjungpinang. Kamis (24/5).
Ketua Yayasan Jantung Indonesia Kepri Hj. Yuniarni Pustoko Weni SH melalui Ichiq Marpaung sebagai Instruktur dan Pembina Senam Club Jantung Sehat RHF mengatakan, “Tali silahturahmi antar umat muslim jangan sampai terputus. Harus kita sambung terus,” ungkapnya.
“Buka bersama yang digelar Club Senam Jantung Sehat RHF dihadiri puluhan anggota Club, walaupun tidak sepenuhnya dihadiri oleh anggota Club Senam Jantung Sehat RHF, semoga kegiatan ini mampu untuk mempererat tali silahturahmi antar umat muslim,” ujar Ichiq Marpaung.
Harapan Ichiq Marpaung sebagai instruktur sekaligus sebagai pembina agar kedepan Club Jantung Sehat Bandara RHF selalu kompak dan sukses. Acara diawali dengan D’oa dan makan bersama, dilanjutkan dengan poto bersama. (LN/RANDY
Discussion about this post