NATUNA (KEPRI), Lidiknews.co.id- Sehubungan dengan meningkatnya penderita jumlah penderita Kanker di Indonesia .Yayasan Sosialisasi Kanker Indonesia (YSKI) berkerjasama dengan Kodim 0318 Natuna, melaksanakan Sosialisasi Bahaya Kanker dan Tumor, di Aula Makodim 0318/Natuna(15/2/2018).
Dandim 0318/Natuna Letkol Yusuf Rizal membuka secara resmi kegiatan Sosialisasi Kanker dan Tumor, hal ini di pandang orang nomor satu Kodim ini agar para prajurit dan Ibu persit dapat mengetahui pola hidup sehat, serta mengetahui sejak dini penyebab Kanker dan Tumor, serta bagaimana cara pencegahan dan pendeteksian dini kepada Prajurit dan Persit.
Asri Yurandi, Amd, FT bersama Rahmawati, Amd, Keb, sebagai konsultan YLKI memberikan pemaparan tentang pencegahan awal mula adanya penyakit Kanker dan Tumor serta menangani penyakit tersebut.
Kanker Serviks adalah Kanker yang muncul pada leher rahim wanita. Leher rahim sendiri berfungsi sebagai pintu masuk menuju rahim dari vagina. Semua wanita dari berbagai usia berisiko menderita Kanker Serviks. Tapi, penyakit ini cenderung mempengaruhi wanita yang aktif secara seksual.
Kanker Serviks salah satu penyakit paling terbanyak mengenai kaum Hawa, juga menjadi salah satu mesin pembunuh terbesar menurut WHO pada tahun 2014, WHO menyatakan terdapat lebih dari 92 ribu kasus kematian pada penduduk wanita akibat penyakit Kanker. Sebesar 10,3 persennya merupakan jumlah kematian akibat Kanker Serviks.
Di jelaskan Asri, dalam Penanganan Kanker Serviks, kini telah tersedia di Puskemas Ranai, alatnya untuk melakukan pengecakan tidak di kenakan biaya.
“Silahkan saja hadir ke Puskemas untuk pemeriksaaan penyakit Kanker. Semuanya dalam layanan gratis.” papar Asri konsultan YSKI.
Yayasan Sosilisasi Kanker Indonesia (YSKI) berpusat di Kota Medan Provinsi Sumatera Utara dengan kantor Cabang Di Prov. Kepri jalan Kapaya 3 Kampung Jawa.
Hadir di Makodim 0318/Natuna memberi materi tentang Kanker dan Tumor, faktor pemicu terjadinya Kanker dan Tumor, mengenali dan mendetksi gejala awal Kanker Prostat, Kanker Rahim (Serviks), Kanker Endometrium dan Kanker Ovarium, Kanker Payudara, dan cara sehat dan hemat menghindari penyakit Kanker dan Tumor.
Para peserta sosialisasi juga di berikan kesempatan untuk bertanya tentang Kanker dan Tumor, sehingga para Ibu Persit bisa lebih banyak mengetahui gejala dini untuk Kanker, khususnya Kanker Serviks dan Kanker Payudara.
Turut Hadir dalam acara Sosilisasi Kanker dan Tumor, jajaran Kodim 0318, Danramil 01/Ranai Mayor Hendra dan jajaranya, Danramil 03/Sedanau Kapten Bambang dan jajaranya, Dansub PM Kapten C.Sinaga dan jajarannya, beserta seluruh Ibu Persit TNI-AD di Kabupaten Natuna. (pil)
Discussion about this post