Karimun, Lidiknews.co.id– Gubernur H Nurdin Basirun mengajak keluarga 5 Tok Yang untuk terus mempertahankan dan mempererat silaturahmi. Acara yang menjalin silaturahmi seperti halal bihalal setiap tahun teruslah dilaksanakan.
“Hari ini kita berkumpul sekaligus bertemu keluarga leluhur dan anak turunan 5 Tok Yang. Mari semangkin pererat lagi jalinan silaturahmi,” kata Nurdin Basirun saat menghadiri Halal bi Halal keluarga besar 5 Tok Yang, di Kediaman Dinas Bupati Karimun, Minggu (23/7).
Sekarang ini keluarga besar 5 Tok Yang sudah menyebar luas. Tidak hanya di Karimun, tetapi menyebar hingga Tanjungpinang, Bintan, Lingga, Batam. Bahkan sampai ada yang di Malaysia dan Singapura. Pada kesempatan itu, Nurdin juga meminta dukungan dan doa semua pihak, agar Kepri makin baik lagi.
Bupati Karimun Aunur Rafik menyambut gembira atas terselenggaranya acara halal bi halal ini. Sebagai sarana silaturahim keluarga besar 5 Tok Yang, ajang ini memang tepat sekali untuk bisa saling bertemu, dengan para orang tua.
“Karena mereka-mereka inilah, kita semua ada dan hari ini kita berkumpul, berhalal bi halal, ” kata Aunur Rafik.
Ketua Tok Yang Kepri Anwar Abu Bakar mengatakan, acara ini telah dilakukan setiap tahun.
Bahkan sejak Karimun menjadi kabupaten sendiri. Anwar juga menjelaskan, kalau jumlah anak turunan dari perkumpulan keluarga Tok Yang sejauh ini lebih dari 4000 an, mereka jauh tersebar kemana-mana.
Meski tidak bisa hadir semua disini, tapi hari ini sebagian dari mereka, bisa berkumpul bertemu diacara halal bi halal. Selanjutnya sambung Anwar, mereka bisa lebih saling kenal mengenal satu sama lain.
“Nantinya kita keluarga besar ini, bisa memberi kontribusi positif, bagi pembangunan, tidak hanya Karimun khsususnya, tapi Kepri umumnya,” katanya. (hms/red)
Discussion about this post