NATUNA (KEPRI), Lidiknewsco.id- Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Natuna, Asnen diruang kerjanya, Selasa (6/2) mengaku jika 6.159 Sertifikat Tanah milik warga siap dibagikan.
“Tahun ini sebanyak 6.159 sertifikat tanah milik warga Natuna telah selesai dan siap dibagikan,” kata Asnen.
Sertifikat tanah ini kata dia merupakan Program Nasional (Prona) melalui Program Terpadu Sertifikat Lengkap (PTSL) tahun 2017 lalu.
“Tahun 2017 lalu kita targetkan sebanyak 10.450 sertifikat yaitu 6.159 PTSL dan sisanya pemetaan lokasi,” kata dia.
Asnen menghimbau kepada warga Ranai dan sekitarnya yang belum mengurus sertifikat tanah miliknya agar mengurus.
“BPN masih memberikan kesempatan kepada warga yang belum sempat mengurus sertifikat tanahnya hingga beberapa waktu kedepan.
Sebetulnya pengurusan sertifikat tanah ini tidak sulit, hanya saja warga yang kurang peduli, padahal kalau punya sertifik sangat menguntungkan warga itu sendiri. Kemudian kita juga sudah mempunyai alat yang sudah sistimatis,” ujar dia.
“Tahun ini kita targetkan 9.000 sertifikat selesai diproses, mudahan bisa tercapai,” tutup dia. (Ramayulis)
Discussion about this post