Dompak, Tanjungpinang (Kepri), Lidiknews.co.id – Warga Dompak Kecamatan Bukit Bestari dihebohkan dengan penemuan mayat wanita terapung di sungai yang tepatnya di jembatan dua (II) Dompak Jalan Wacopek. Minggu (15/07/18).
Awal mulanya ditemukan mayat tersebut oleh dua orang warga yang hendak memancing di sekitar jembatan dua (II) Dompak, namun sekitar pukul 08:15 wib terlihat benda yang mencurigakan, ucap salah satu warga Ikbal yang pada saat itu melintas di jalan wacopek.
Dari laporan warga pihak Polres Tanjungpinang langsung turun ke lokasi tempat kejadian bersama tim Satreskrim Tanjungpinang dan langsung mengevakuasi korban. Dan langsung di bawa ke RSUP Ahmad Tabib. Jenazah dibawa ke ruang mayat untuk dioptopsi guna proses peyelidikan lebih lanjut.
Dari keterangan sementara Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang AKP. Dwihatmoko, korban seorang wanita diperkirakan korban sudah meninggal dua hari yang lalu, dibahagian kepala korban terdapat bekas luka, diperkirakan korban berumur 25 tahun, ungkap Kasat.
“Saat ditemukan korban dalam keadaan terikat dan terbungkus dalam karung goni. Korban menggunakan kaos warna merah dan celana jeans biru”, ucapnya. (OBET/LN01)
Discussion about this post