NATUNA – Kapolda Kepri Irjen Pol. Drs. Yan Fitri Halimansyah, M.H bersama rombongan melaksanakan kunjungan kerja (kunker) ke Kota Ranai, Ibukota Kabupaten Natuna, Selasa (2/07/2024). Salah satu agenda kunker Kapolda yaitu ramah tamah dan makan malam bersama di Jelita Sejuba Resort.
LIDIKNEWS.CO.ID- Pada kesempatan tersebut, Kapolda Kepri mengucapkan terima kasih atas sambutan dalam kunjungannya. “Semoga dengan makan malam ini semakin mempererat tali persaudaraan antar sesama,” ucapnya.
Jenderal Kepolisian bintang dua emas itu berpesan agar jajarannya tetap menjaga sinergitas dengan TNI, Pemerintah Kabupaten Natuna, dan masyarakat. Hal itu agar kondusifitas di kabupaten ini tetap terus terjaga.
“Saya sangat mengapresiasi sinergitas Polres Natuna dengan TNI dan instansi lainnya terjalin erat. Sinergitas ini sangat diperlukan demi pergerakan roda pembangunan di Kabupaten Natuna,” Irjen Pol ujar Yan Fitri.
Sementara itu, Bupati Natuna Wan Siswandi mengucapkan selamat datang kepada Kapolda Kepri yang telah berkunjung ke Negeri laut sakti rantau bertuah ini.
“Kami menyampaikan terima kasih atas kunjungan yang dilakukan dan hal ini tentunya juga menjadi suatu kebanggaan tersendiri bagi kami maupun bagi masyarakat dengan hadirnya kapolda di Natuna ini,” katanya.
Dalam kunker tersebut, Kapolda Kepri didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Kepri Ny. Retno Dewi Yan Fitri didampingi Karo Ops, Direktur Intelkam, Direktur Narkoba dan Kabid Humas Polda Kepri.
Tampak hadir dalam makan malam bersama antara lain, Bupati Natuna Wan Siswandi, S.Sos, Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa, S.I.K , Forkopimda Natuna, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh pemuda Natuna.
Sumber: Rp
Discussion about this post