BATAM- Laskar merah putih mengadakan rapat koordinasi dan konsolidasi bersama pengurus dan membentuk propos, densus dan brigade laskar merah putih, untuk mempersiapkan mengadakan acara peresmian kantor mada laskar merah putih.
LIDIKNEWS.CO.ID- Ketua markas daerah (Mada) laskar merah putih (LMP) Kepri terpilih periode 2022-2027 Iwankei mengatakan bahwa, ”Laskar Merah Putih Kepri akan mengadakan acara peresmian kantor markas daerah pada Minggu 16 Januari 2022 mendatang, di jalan bakal komplek ruko anggrek mas blok C No 11 Kota Batam Provinsi Kepri.
“Adapun di tunjuk sebagai ketua panita peresmian kantor mada laskar merah putih yakni Abdul Gani Koto,” ujar Iwankei. Rabu 12 Januari 2022 pukul 13.00 Wib.
Semoga acara tersebut berjalan dengan lancar sesuai rencana dan harapan, serta tidak ada kendala apapun, ucap Iwankei.
Lanjut Iwankei, laskar merah putih merangkul pemuda-pemuda di Kepri ini untuk bergabung dengan laskar merah putih sesuai dengan yang di katakan oleh Ketum HM Arsyad Cannu. Laskar merah putih untuk mempersatukan anak bangsa, dan juga bekerjasama dengan pemerintah bersinergi membangun negeri.
Iwankei mengharapkan, ”Kepada pengurus dan anggota laskar merah putih di daerah Kepri ini dapat memberikan kontribusi yang baik kepada organisasi laskar merah putih,” harapnya.
“Dapat membawa manfaat bagi kita semua, terutama bagi keluarga besar organisasi laskar merah putih di daerah Kepri. Semua pengurus dan anggota laskar merah putih tetap satu komando,” pungkas Iwankei.
Sumber : Redaksi
Discussion about this post