ASAHAN- Sebanyak 544 Peserta ikuti ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Pengadaan CPNS Daerah Pemerintah Kabupaten Asahan Tahun 2021 di Aula FKIP Universitas Asahan (UNA), Selasa 14 September 2021.
LIDIKNEWS.CO.ID- Pelaksanaan ujian SKD ini dibuka langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs. John Hardi Nasution, M. Si didampingi oleh Panitia Seleksi Nasional dari Kantor Regional VI BKN Medan (Kepala Bidang Pengembangan dan Supervisi Kepengawaian Kantor Regional VI BKN Medan), Kepala BKD Kabupaten Asahan dan Dekan FKIP Universitas Asahan (UNA).
Kepala BKD Kabupaten Asahan Nazaruddin, SH pada laporannya mengatakan peserta SKD adalah pelamar yang telah dinyatakan lulus administrasi berdasarkan pengumuman Ketua Panitia Seleksi Pengadaan ASN Pemkab Asahan Nomor 800/2993 Tanggal 2 Agustus 2021 Tentang Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS pada Pengadaan Pegawai ASN Pemkab Asahan TA. 2021 dan Pengumuman Ketua Panitia Seleksi Penerimaan CPNS Pemkab Asahan Nomor 800/3172 Tentang Hasil Sanggah Pelamar pada Pengadaan Pegawai ASN Pemkab Asahan TA 2021 berjumlah 544 peserta.
Nazaruddin juga melaporkan, jumlah formasi yang akan diperebutkan oleh peserta SKD sebanyak 17 formasi yang terdiri dari 10 Tenaga Kesehatan (Dokter) dan 7 Tenaga Administrasi.
Mengakhiri laporannya kepala BKD Asahan juga menjelaskan, bahwa pelaksanaan SKD ini dilaksanakan selama 2 hari dari tanggal 14-15 September 2021.
Sementara itu Panitia Seleksi Nasional dari Kantor Regional VI BKN Medan Renyasari, SH, M. Ap selaku Kepala Bidang Pengembangan dan Supervisi Kepengawaian Kantor Regional VI BKN Medan berpesan, agar para peserta dapat menerima hasil yang diperoleh disaat mengikuti ujian SKD ini.
Selanjutnya Renyasari SH, M.AP berpesan, jangan percaya dengan oknum yang menjanjikan dapat meluluskan peserta dari ujian CPNS ini, karena ujian CPNS ini murni dari hasil usaha peserta sendiri.
Kepada para peserta ujian beliau mengajak untuk bersama-sama mensukseskan penyelenggaraan ujian CPNS Tahun 2021 ini.
Ditempat yang sama Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs. John Hardi Nasution, M. Si menyampaikam bimbingan dan arahan Bupati Asahan yang mengatakan, saudara tentu paham bahwa dalam seleksi pasti ada yang gugur dan yang lulus. Oleh karena itu, saudara patut bersyukur karena dari 602 orang yang mendaftar untuk mengikuti seleksi penerimaan CPNS Kabupaten Asahan, dan setelah dilakukan penyaringan melalui seleksi administrasi terdapat 544 orang yang lulus di dalamnya termasuk saudara-saudara yang diberi kesempatan untuk sampai ke tahapan SKD ini.
Bupati Asahan juga menyampaikan bahwa dari hasil SKD ini, direncanakan sebanyak 51 peserta yang lulus akan melanjutkan ke Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang waktunya akan diumumkan nanti. Hanya peserta yang lulus ke SKB yang akan memperebutkan 17 formasi yang telah disediakan.
Oleh sebab itu, berikan kemampuan terbaik saudara dan iringi dengan doa yang ikhlas. Gugur dan lulusnya saudara tergantung dari doa dan usaha saudara sendiri. Jangan pernah percaya terhadap pihak yang memberikan janji dapat meluluskan saudara. Semoga saudara-saudara diberikan hasil yang terbaik.
Diakhir bimbingan dan arahannya beliau mengingatkan kepada kita semua untuk tetap menjaga kesehatan dan tetap mematuhi Prokes terutama di masa pandemi sekarang ini. Selalu menggunakan masker, mencuci tangan dengan air yang mengalir, menghindari kerumunan, menjaga jarak dan membatasi mobilitas.
Sumber : JH
Discussion about this post