PADANG PARIAMAN (SUMBAR) – Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati Padang Pariaman Nomor Urut 03, Refrizal – Happy Neldi mengucapkan selamat atas perolehan suara terbanyak yang diraih Paslon Bupati Nomor Urut 01, Suhatri Bur – Rahmang berdasarkan perhitungan formulir C1 tim pemenamgan.
LIDIKNEWS.CO.ID- “Paslon Nomor Urut 03, Refrizal – Happy Neldi mengucapkan selamat pada Paslon nomor urut 01 Suhatri Bur – Rahmang sebagai pemenang,” tulis tim yang dijuluki Papa Juara itu di WAG Silaturahmi Limko.
Berdasarkan hitungan dari Tim Pemenangan Paslon Nomor Urut 01 dan Suhatri Bur – Rahmang, pasangan yang dijuluki Surau tersebut unggul pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Padang Pariaman yang dilaksanakan pada Rabu 09 Desember 2020 lalu.
Menurut Ketua Tim Pemenangan Paslon 01, Suhatri Bur – Rahmang, H. Mahyudin, Kamis 10 Desember 2020, dari 17 kecamatan yang ada di Kabupaten Padang Pariaman, pasangan Suhatri Bur – Rahmang unggul di kecamatan Nan Sabaris, Batang Gasan, 2 x 11 Kayu Tanam, 2 x 11 Enam Lingkung, Enam Lingkung, Ulakan Tapakis, Lubuk Alung, Sintuk Toboh Gadang dan Batang Anai.
“Alhamdulillah, masyarakat Padang Pariaman memberikan kepercayaan kepada Pasangan Suhatri Bur – Rahmang untuk memimpin Padang Pariaman Lima tahun kedepan. Hal ini dibuktikan unggulnya Paslon 01 tersebut dari dua kandidat yang lain dengan perolehan suara sebanyak 40,71 persen,” kata pria yang akrab disapa H. By. Kenek itu.
Sampai berita ini diturunkan, berdasarkan pantauan media ini di situs KPU RI, data sementara rekapitulasi di halaman https://pilkada2020.kpu.go.id/#/pkwkk/tungsura/1305, Paslon Nomor Urut 01 Suhatri Bur – Rahmang memeperoleh suara 42,07 persen.
Sedangkan Paslon Nomor Urut 02 Tri Suryadi – Taslim 34,07 persen dan Paslon Nomor Urut 03 Refrizal – Happy Neldi 22,06 persen.
Terpisah, Tokoh Masyarakat yang juga Ninik Mamak Nagari Sikucua Timur, Kecamatan V Koto Kampuang Dalam, Mukhtaruddin Dt. Sinaro Mudo mengucapkan selamat atas unggulnya Paslon Nomor Urut 01 Suhatri Bur – Rahmang pada Pilkada Padang Pariaman tahun 2020.
“Semoga Aciak dan Pak Rahmang bisa mengemban amanah untuk kesejahteraan masyarakat Padang Pariaman,” kata pria yang juga Anggota Bamus Nagari Sikucua Timur tersebut.
Sumber : Mudawar/Red
Discussion about this post