Tanjungpinang, Lidiknews.co.id – Warga Kijang Kencana Bersatu melaksanakan pemilihan ketua Rukun Warga (RW) baru secara demokratis, karena berakhirnya jabatan ketua RW yang lama, untuk priode 2017-2020, di Panggung Serba Guna Blok C RT 04 RW 09, Perumahan Kijang Kencana, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang, Minggu malam pukul 19.30 WIB (08/01) 2017.
Pada kesempatan tersebut ketua RW Lama Arlis Gazali dalam sambutannya, “Pemilihan ketua RW 09 ini agar bisa berjalan dengan baik, aman , damai, demokratis serta penuh dengan transparansi, sehingga mendapatkan calon ketua RW 09 yang berkwalitas, berektabilitas, sehingga menghasilkan outcome yang baik bagi warga Kijang Kencana Bersatu kedepannya’, ujar Arlis Gazali.
“Adapun jumlah RT yang ada di RW 09 sebanyak 5 RT, masing-masing RT mengirim 10 orang terpilih untuk perwakilan hak memilih, ditambah 5 orang hak memilih dari pengurus RW, sehingga jumlah pemilih dari 5 RT di tambah dengan pengurus RW sebanyak 55 orang pemilih’, ujar Arlis Gazali.
“Setiap perwakilan yang mempunyai hak pilih datang ketempat pemilihan Panggung Serba Guna, terlebih dahulu mendaftarkan diri kepada panitia pemilihan untuk disamakan jumlah pemilih yang sudah di rekap oleh panitia pemilih”, terang Arlis Gazali.
Untuk kali ini ada 4 orang kandidat yang di calonkan warga untuk calon ketua RW 09 dari masing-masing RT, adapun nama-namanya adalah Haidir, Ngirfani, Mustafa, dan Yarlini satu-satunya kandidat perempuan.
Srikandi Kijang Kencana Bersatu Yarlini menang mutlak mendapatkan jumlah suara 17 suara dari 55 suara pemilih yang tersedia, unggul dari 4 orang Kandidat yang berkompetisi secara demokrasi
Secara resmi Yarlini Srikandi Kijang Kencana Bersatu menjabat ketua RW 09 terpilih Priode 2017-2020 mendatang.
Pemilihan ketua RW 09 berjalan dengan baik, aman, demokratis, hadir pada kesempatan tersebut Syamsudi, Arlis Gazali, Maskur Tilawahyu, Rahma, serta para undangan warga RW 09 Kijang Kencana Bersatu. (rais)
Discussion about this post