BINTAN (KEPRI)- Antisipasi penyebaran Virus Corona (Covid 19) Korcab Melayu Raya (MR) Kecamatan Bintan Pesisir melakukan penyemprotan Disinfektan, Jum’at 27 Maret 2020.
LIDIKNEWS.CO.ID- Terkait Covid 19 yang sampai saat terus mewabah sehingga berbagai langkah pencegahanpun di lakukan salah satunya Melayu Raya Bintan.
Koorwil Bintan Muhammad Najib melalui Korcab Kecamatan Bintan Pesisir Syahyudin menyampaikan,” Menyikapi wabah virus corona yang terus mewabah kita Melayu Raya Korcab Bintan Pesisir ikut andil dalam melakukan pencegahan penyebaran Covid 19.
Berapa titik tempat yang kita semprotkan disinfektan seperti rumah Ibadah Masjid Al Hidayah, Polindes, Posyandu, TPQ serta pelabuhan rakyat yang pastinya bersentuhan langsung dengan warga kita lakukan penyemprotan.
“Kita juga menghimbau kepada masyarakat untuk sementara ini kurangi aktifitas diluar rumah jika tidak bermanfaat, jaga kesehatan dan kebersihan lingkungan.
Jadilah pahlawan pada diri sendiri dan sayangilah keluarga anda,” ucap syahyudin.
Ketua RT 10 Kampung Tenggel Desa Kelong Darwin mengucapkan terimakasih pada Melayu Raya Bintan Korcab Binsir yang sangat peduli dengan kepentingan warga banyak salah satunya masalah covid 19 ini.
Biasanya Korcab Binsir selalu mengajak masyarakat melakukan bhakti sosial serta memberikan sosialisasi pada nelayan. Apresiasi saya ucapkan buat Melayu Raya Bintan yang sangat tinggi sosialnya, tutur Darwin.
Sumber dan Poto : Obet
Discussion about this post